DUMAI, SUARAPANCASILA.ID – DPD Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) Kota Dumai melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-I Tahun 2023 di Grand Ball Room Hotel Grand Zury Jl. Jendral Sudirman, Dumai , Sabtu (08/12/2023).
Ketua DPW IKM Provinsi Riau Suharmanyah, S.H., M.H, langsung membuka Rakerda 1 DPD IKM Dumai, di depan mimbar, di depan para undangan yang hadir dengan mengucapkan bismillahirahmanirahim dengan tema “Mambangkik batang tarandam, manjapuik nan tingga, meminta nan anyuik”, saya buka dengan Resmi” ucapnya.
Perhelatan ini juga memiliki tema Menjalin Kebersamaan Warga IKM Dumai Menuju Dumai Kota Idaman.
Rakerda ini dihadiri oleh Ketua Dewan Penasehat IKM Provinsi Riau Ir. H. Arsyadjuliandi Rachman, M.B.A, Sekretaris DPW IKM Provinsi Riau Agus Sikumbang, Zoel Tanjung bendahara. beserta rombongan DPW yang lain, Walikota Dumai melalui Staf Ahli Hermanto, Ketua Bundo Kanduang DPW IKM Provinsi Riau Dra Hj Sirlyana MP, Ketua Bundo Kanduang IKM Kota Dumai dr Hj Asmawati , Anggota DPR RI H Arsyad Juliandi Rachman MBA, Anggota DPRD Riau dr H Sunaryo, DR Taufik Arahman, S.H., M.H., anggota DPRD Dumai H. Hasrizal, Ketua GPM IKM Kota Dumai Yuli Firdaus beserta pengurus, forkopimda dan undangan lainnya.
Suharmansyah, S.H., M.H, mengucapkan terima kasih kepada ketua DPD IKM Dumai beserta ketua pelaksana,yang telah bersusah payah mempersiapkan terlaksananya acara Rakerda I IKM Kota Dumai, atas dukungan dari Ninik Mamak, Alim Ulama, Tokoh IKM Kota Dumai serta semua pihak yang sudah mendukung IKM.
Dilanjutkan Suharmansyah, kepada Pemerintah Kota Dumai atas kerja sama dan dukungan kepada IKM Kota Dumai.
“Semoga berjalan dengan lancar
Rakerda ke-1 Tahun 2023 Kota Dumai, merupakan pelaksanaan aturan dalam AD/ART, sekaligus mengevaluasi kegiatan yang sudah dilaksanakan serta membahas program-program ke depan. Semoga IKM Kota Dumai bisa selalu bersinergi dengan Pemerintah Kota Dumai,” pungkasnya. (*)