ROHIL, SUARAPANCASILA.ID – Seorang pria bernama Yeni Satria alias Oyon, warga Jalan Pahlawan Hulu, Kelurahan Bagan Hulu, Kecamatan Bangko Bagansiapiapi, Kabupaten Rohil, kembali harus berurusan dengan pihak kepolisian.
Pasalnya, lelaki berusia 50 tahun dan mengaku sebagai oknum wartawan ini kedapatan menyimpan serta memiliki narkotika golongan satu, jenis sabu-sabu.
Demikian diungkapkan Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto melalui Plh Kasi Humas, Iptu Yulanda Alvaleri, pada Kamis (7/12/2023) melalui Press Rilis di group WA Polres Rohil.
Semula terang Yulanda, unit Reskrim Polsek Bangko mendapat informasi bahwa disekitaran kota Bagansiapiapi. Tepatnya di salah satu rumah Jalan Bawal, Kelurahan Bagan Timur, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rohil, sering terjadi penyalahgunaan narkotika jenis sabu – sabu.
Mendapati informasi tersebut Unit reskrim Polsek Bangko melaporkannya kepada Kapolsek Bangko, Kompol Ihut M.T. Sinurat. Kemudian Kapolsek Bangko memerintahkan Unit Reskrim untuk melakukan penyelidikan dan pengungkapan. Selanjutnya dibawah pimpinan Kanit Reskrim Polsek Bangko Iptu Irwandy H. Turnip, melakukan penyelidikan di rumah tersebut.
Tepatnya pada Selasa (5/122023) sekira pukul 15.30 Wib, Unit Reskrim Polsek Bangko menuju rumah tersebut, dan melihat 1 (satu) orang laki-laki yang sedang duduk didalam kamar, yang kemudian unit Reskrim Polsek Bangko mengamankan 1 (satu) orang laki-laki tersebut.
Saat dilakukan interogasi mengaku bernama Yeni Satria Oyon alias Oyon. Dan kemudian unit Reskrim Polsek Bangko menunjukkan surat perintah, penggeledahan kepada RT setempat dan melakukan penggeledahan. Sehingga ditemukan 1 (satu) buah alat hisap bong yang terbuat dari botol kemasan, 1 (satu) buah sendok yang terbuat dari pipet plastik.
Selanjutnya 1 (satu) buah kaca pirex, 2 (dua) buah mancis dan 1 (satu) bungkus plastik bening klip merah kecil yang berisikan butiran kristal diduga narkotika jenis sabu – sabu.
“Tersangka ini mengaku bahwa itu miliknya. Kemudian tim Opsnal Polsek Bangko membawa tersangka dan barang bukti ke Polsek Bangko guna penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (*)