Bulan Penuh Berkah Grub Tiktok Fasmi Jombang Bagi takjil dan Buka Bersama

JOMBANG ( JATIM).SUARAPANCASILA.ID – Bulan ramadhan penuh berkah, kelompok guyub rukun seduluran saklawase yang tergabung dalam grub medsos (media sosial) Tiktok Famili Silaturahmi (Fasmi) berbagi takjil kepada pengguna jalan, di jalan Jogoroto – Peterongan atau depan kantor Koramil Jogoroto, Minggu, (16/03/2025).

Puluhan anggota srikandi yang tergabung dalam grub tiktok Fasmi hadir bagi takjil, didampingi Babinsa dan anggota koramil 0814 / 18 Jogoroto

Aksi bakti sosial Fasmi merupakan kali pertama pada bulan ramadhan 1446 H. Mulai pukul 16.30 WIB sejumlah anggota Fasmi sibuk mempersiapkan takjil yang akan dibagikan. Tepat pukul 17.00 WIB mereka membagikan takjil kepada penguna jalan yang sedang melintas.

Bacaan Lainnya

Andik Purwanto selaku ketua panitia sekaligus ketua komunitas tiktok Fasmi menuturkan, pembagian takjil gratis ini sebagai bentuk kepedulian dan berbagi sesama umat muslim di bulan suci Ramadhan.” Inilah bentuk kepedulian Fasmi dalam bulan Ramadhan yaitu pembagian takjil,” jelasnya.

“adanya pembagian takjil ini, pengendara yang tidak sempat berbuka puasa di rumah bisa memanfaatkan takjil ini,” jelas Andik Purwanto

Tujuan dari pembagian takjil ini untuk meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT atas semua kenikmatan yang diberikan, karena masih diberikan kesempatan untuk menjalani ibadah puasa di tahun ini. Ujar Dona salah satu anggota Fasmi

”Giat bagi takjil ini juga mempererat tali silahturahmi dalam komunitas Fasmi, maupun dalam bermasyarakat sebagai bentuk partisipasi sosial untuk meningkatkan rasa kepedulian serta menanamkan rasa tanggung jawab terhadap sesama,” ungkapnya.

Selesai pembagian takjil, sejumlah anggota Fasmi melakukan buka puasa bersama.Kekompakan dan kebersamaan terasa nikmat, barokallah berkah bulan ramadhan .Pungkasnya Dona
(yan)

Pos terkait

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *