Kordinator Sobat Gus Arief Tunggu Komando Untuk Pilkada Pangandaran 2024.

PANGANDARAN, SUARAPANCASILA.ID– Bayu sebagai Kordinator Sobat Gus Arief mengaku banyak rayuan dari berbagai pihak untuk mendukung calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada 2024 di Kabupaten Pangandaran.

Namun, Bayu mengatakan SGA tetap menunggu komando dari Gus Arief. “Pokoknya SGA tegak lurus nderek Gus Arief, alias Satu komando,” ucapnya

SGA (Sobat Gus Arief) adalah relawan yang besar dan militan. SGA disebut memiliki ribuan pengikut yang siap bekerja dengan penuh tanggung jawab, sesuai perintah Gus Arief.

Bacaan Lainnya

“Kalo sudah ada intruksi atau komando dari Gus Arief ya kita langsung bergerak apapun kondisinya, karena relawan kita sangat militan sampai ke akar rumput”.

Beberapa hari kebelakang kami sudah melakukan konsolidasi dengan masing-masing kordes se Kabupaten.

Mereka tetap setia untuk menunggu komando sekalipun beberapa kordes menginginkan untuk segera mengumumkan siapa calon yang diusung oleh Gus Arief.

Sementara Gus Arief meminta para relawan untuk mengamati perkembangan menuju Pilkada 2024. Ia kembali mengingatkan pendukungnya untuk tidak terges-gesa mendukung salah satu pihak.

“Ojo kesusu, mari kita pelajari bersama-sama konstalasi politik, kita pelajari bersama-sama peta politiknya dengan baik, karena saya menginginkan Pangandaran kedepan harus dipimpin oleh orang yang benar-benar mampu membawa Kabupaten Pangandaran lebih baik, dan nanti kita ajak untuk komitmen bersama. Sebelum kita menyatakan dukungan secara resmi, dan saya melihat masih ada waktu yang cukup untuk melakukan itu semua,” ujarnya. (*)

Pos terkait

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *