KPU Bolsel Kenakan Pakaian Adat,Untuk Pendaftaran Bapaslon Hari Ke-1

BOLAANG MONGONDOW SELATAN, SUARAPANCASILA.ID – KPU Kab.Bolaang Mongondow Selatan melaksanakan konvrensi Pers hari pertama terkait pendaftaran Kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 di kantor KPU Bolaang Mongondow Selatan.

Penerimaan pendaftaran kandidat Pasangan Calon Bupati dan Wakil Calon Bupati Kabupate Bolaang Mongondow Selatan tahun 2024, menyampaikan beberapa hal terkait di depan para awak media Ketua KPU Stenly E. Kakunsi yang di dampingi oleh anggota KPU, sekretaris KPU, staff Sekretariat KPU Bolsel beserta Bawaslu Bolsel.

‘’Pendaftaran telah dibuka sejak 27 agustus 2024 pukul 08.00 WITA-16.00 WITA, dan sampai saat ini belum ada kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Calon Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan baik dari Partai Politik atau gabungan dari Partai Politik yang mendaftar,’’ ucap Kakunsi.

Bacaan Lainnya

‘’Oleh karena itu, kita masih akan menunggu pada besok hari dengan waktu yang sama Kamis tanggal (29/8/2024) pukul 08.00-23.59 WITA sesuai dengan yang tertuai dalam PKPU 8 tahun 2024 tentang tahapan pencalonan.’’

Pada hari pertama pendaftaran kandidat calon ini, Ketua dan anggoa KPU Bolsel menggunakan Balutan pakaian Adat Bolaang Mongondow Selatan sebagai salah satu bentuk perwujudan dalam melestarikan adat dan budaya yang ada di daerah Bolaang Mongondow Selatan tercinta.

Pelaksanaan pendaftaran kandidat calon Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Selatan ini dari awal di miulai hingga di tutup pada kenvrensi Pers sore hari ini di siarkan secara langsung di akun youtube KPU Bolaang Mongondow Selatan.

Pos terkait

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *