KPUD Rohil Pindahkan Lokasi Pendaftaran Calon Bupati

ROKANHILIR (RIAU), SUARAPANCASILA.ID – Musibah banjir melanda sebagian wilayah Bagansiapiapi Ibukota Kabupaten Rokan Hilir. Salah satu tempat yang terdampak banjir adalah Gedung Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Rohil.

Akibat banjir yang menggenangi Kantor KPU Rohil, maka pihak penyelenggara pemilihan Pilkada di daerah berjuluk Negeri Seribu Kubah ini terpaksa dialihkan.

Di mana lokasi awal pendaftaran di Kantor KPU Rohil yang ada di Jalan Kecamatan, Kota Bagan Siapi-api, maka para calon Bupati dan Wakil Bupati Rohil nantinya bisa mendaftar di tempat yang aman dari banjir.

Bacaan Lainnya

“Pendaftaran dipindahkan ke Gedung Serba Guna Misran Rais Jalan Utama. Dipindahkan karena ada musibah banjir yang sama sama kita tidak bisa hindarkan,” kata Anggota KPU Riau, Nugroho Noto Susanto Senin (26/8/2024).

Dia menegaskan bahwa perpindahan tempat pendaftaran pada calon kepala daerah di Rohil itu sudah diberitahukan ke pihak partai pengusung maupun Paslon. Dia menegaskan bahwa Gedung Serba Guna Misran Rais merupakan gedung yang netral.

“Bahwa KPU sudah memberitahukan perpindahan tempat pendaftaran kepada calon bupati dan wakil bupati itu melalui WA Group. Jadi mereka sudah bisa datang besok ke sana,” jelasnya.

Untuk pendaftaran dilakukan serentak dari tanggal 27 hingga 28 Agustus 2024.

“Untuk tanggal 27 dan 28 pendaftaran dibuka dari pukul 8.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB. Untuk tanggal 29 dibuka dari pukul 8.00 WIB ditutup sampai pukul 23.59 WIB,”tukas Nugi.

Pos terkait

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *