* Skor Akhir 13 – 12
* Rafael Struick Berhasil Mencetak Brace
* Adu Pinalti Terpanjang di Piala Asia U 23
* Shin Tae Yong Pulangkan Timnas Negaranya
SUARAPANCASILA.ID – Luar biasa sejarah diciptakan oleh timnas Indonesia U 23 dengan berhasil lolos ke babak semi final Piala Asia U 23 Qatar dengan mengalahkan tim kuat dan favorit juara korea selatan dengan pertandingan yang panjang dan sangat melelahkan berlangsung hingga 3 jam.
Timnas garuda muda berhasil menang dengan adu tendangan pinalti, sebab pada waktu normal skor imbang 2 – 2.
Pada babak adu pinalti yang berlangsung sangat panjang, Garuda muda berhasil melesakkan 11 gol sementara korea selatan melesakkan 10 gol.
Pahlawan kemenangan pada babak tos- tosan adalah Ernando ari yang berhasil menepis penendang ke 12 korea dan pahlawan penentu berikutnya adalah Pratama Arhan dengan eksekusi kaki kirinya berhasil mengecoh penjaga gawang korea selatan.
Dengan hasil ini tim Garuda Muda menjadi tim semi finalis kedua setelah sebelumnya Jepang berhasil menembus semi final setelah mengalahkan tuan rumah Qatar 4 – 2.
Dua gol Timnas U23 Indonesia pada waktu normal diborong Rafael Struick pada menit ke 15 dengan sepakan spektakuler yang sangat cantik dan menit ke 48 menerima umpan jauh Hubner dia melakukan solo run dan berhasil memperdaya 2 bek korsel dituntaskannya dengan mengkolongi kiper korsel.
Sementara dua gol Timnas Korea Selatan terjadi akibat gol bunuh diri dari Komang teguh pada menit ke 45 dan aksi Jeong menit ke 84.
Hasil yang luar biasa ini membuat pelatih Shin tae yong mencetak sejarah, serta memulangkan timnas negaranya sendiri. (Uk)