Mbak Mitha Berpeluang Dapat Rekomendasi Cabup Brebes dari Partai Demokrat

BREBES, SUARAPANCASILA.ID- Bakal Calon Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma digadang bakal mendapat peluang besar untuk memperoleh rekomendasi dari Partai Demokrat. Hal itu disampaikan pengurus DPD Demokrat Jawa Tengah, Heri Fitriansyah.

Sebelumnya, Paramitha yang akrab disapa Mbak Mitha menyambangi kantor Partai Gerindra, Golkar, PAN, PKS, PPP dan Demokrat. Tujuannya, menjalin silaturahmi sekaligus mengambil formulir pendaftaran Bacabup.

“Rekomendasi saat ini masih terbuka, tapi Mbak Mitha berpeluang paling besar. Hal itu karena pihaknya sudah berkomunikasi langsung dengan DPD dan DPP,” ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (10/05/2024).

Bacaan Lainnya

Heri menyebut, kriteria bakal calon Bupati dari dari Demokrat yang diharapkan yakni harus mampu mengajak partai lain untuk memenuhi syarat pencalonan.

“Demokrat saat ini sudah berkomunikasi dengan 3 pihak menjadi bakal calon Bupati yang diusung Demokrat, yakni Anggota DPR RI Paramitha Widya Kusuma, Bela Ratna Syafierra dari Golkar dan dari Internal partai saya sendiri,” terangnya.

Sementara itu, Mbak Mitha mengaku optimistis bertarung dalam Pilkada Brebes 2024. Terbukti, dengan semuanya yang terus diupayakan. Yakni, dengan membangun komunikasi dan konsolidasi politik dengan semua parpol. Termasuk, menggandeng semua pihak untuk merumuskan langkah ke depan hingga menyatukan persepsi politik.

“Insya Allah saya optimis dapat dukungan dari Partai Demokrat dan parpol lainnya, karena tujuan kita sama yakni membangun Brebes semakin lebih baik lagi untuk ke depannya,” pungkasnya. (*)

Pos terkait

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *