BENGKULU, SUARAPANCASILA.ID – Acara ramah tamah dan makan malam bersama Tim Visitasi RSKJ Soeprapto/Asisten Deputi Kemenko PKM RI Nia Reviani M beserta Tim Kementerian Lembaga lainnya di Balai Raya Semarak Bengkulu, Kamis(22/2) kemarin berlangsung sukses.
Untuk diketahui RSKJ Soeprapto merupakan rumah sakit jiwa paling besar di Sumatera Bagian Selatan.
Sumatera bagian selatan meliputi Provinsi Sumatera Selatan, Lampung, Jambi, Bengkulu dan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Oleh sebab itu Gubernur Bengkulu , Rohidin Mersyah mengusulkan RSKJ Soeprapto dapat dikelola oleh Kementerian Kesehatan, hal ini agar rumah sakit tersebut dapat maksimal dalam melayani kebutuhan masyarakat.
Secara struktural RSKJ Suprapto dipimpin pejabat eselon III, tentunya tidak sebanding dengan tugas yang diemban yaitu harus melayani kebutuhan masyarakat di wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel).
Selain itu, banyak dari pasien gangguan jiwa yang telah selesai menjalani pengobatan dan sembuh tidak diterima kembali oleh keluarganya dan ada juga yang tidak mau pulang lagi ke keluarganya.(*)