Oleh : Yusman Hamid
SUARAPANCASILA.ID – yordania dan Korea Selatan, kembali jumpa di semifinal, di laga sebelumnya kedua tim telah saling bertemu di babak fase grup E, bermain imbang dengan skor 2-2.
Partai semifinal Yordania vs Korea Selatan, digelar di Stadion Ahmad bin Ali, Selasa 05 Februari 2024, Doha Qatar, pukul 22.00 Wib, juga disiarkan secara langsung oleh RCTI dan iNews TV.
Laga semifinal ini akan berlangsung alot dan ketat.
Yordania sudah pasti punya ambisi menuntaskan laga semifinal ini meraih kemenangan, untuk merebut satu tiket Final, demi mewujudkan impian sebagai Champions Piala Asia Qatar 2023.
Sebaliknya Korea Selatan, juga punya ambisi yang sama, peluang terbuka setelah pesaing lainnya berguguran satu demi satu, antara lain, Irak, Arab Saudi, Jepang, dan Australia.
Step by step telah di lewati kedua tim ini, Korea Selatan sedikit di unggulkan dari Jordan, tapi tim asuhan Hussein Ammouta tidak bisa dianggap remeh, Musa Al-Taamari cs, memupus harapan Irak di babak 16 besar lewat drama dua gol di saat injury time.
Korea Selatan memaksa Australia angkat koper dari Qatar di babak perempat final.
Flash back pada pertemuan di babak penyisihan grup E, Yordania dengan formasi 3-4-3, sementara Korea Selatan memakai formasi 4-4-2.
Statistik pertandingan adalah penguasaan 34% : 66%, tendangan ke gawang yordan 12 : 23 untuk Korea Selatan, on target 4 : 7 skor 2-2.
Meski unggul secara statistik pasukan Jurgen Klinsmann kerepotan melayani permainan ngotot anak asuh Hussein Ammouta.
Menghadapi laga semifinal, kejelian Sang juru racik sangat menentukan hasil pertandingan nanti.
Prediksi Suara Pancasila untuk laga ini : 40% : 60%, dan Taeguk Warriors, meraih tiket Final.
Berikut Prediksi formasi dan line up :
Yordania : (3-4-2-1) : GK : Yazid Abu Layla : Defender : Abdallah Nasib, Yazan Al-Arab, Salem Al Ajalin : Midfielder: Ehsan Haddad, Mahmoud Al-Mardi, Rajaei Ayed, Nizar Al-Rashdan : A. Olwan, Musa Al-Taamari : Forward : Yazan Al-Naimat.
Coach : Hussein Ammouta
Korea Selatan : (4-2-3-1) : GK : Jo Hyeon-woo : Defender : Kim Tae-hwan, Kim Min- Jae, Kim Young-gwon, Seol Young-woo : Midfielder : Hwang In-beom, Park Yong-woo : Lee Kang-in, Hwang Hee-chan, Son Heung-min : Forward : Cho Gue-sung.
Coach : Jürgen Klinsmann. (YH)