Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Tahun 2026 Digelar Secara Virtual di Ruang Rapat Wako Prabumulih

PRABUMULIH (SUMSEL), SUARAPANCASILA.ID – Pemerintah Kota Prabumulih mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Tahun 2026 yang dirangkaikan dengan evaluasi dukungan Pemerintah Daerah terhadap kebutuhan pangan pokok secara rutin bulan ke bulan. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual dan diikuti dari Ruang Rapat Wali Kota Prabumulih, (12/1/2026).

Rapat koordinasi tersebut bertujuan untuk memperkuat sinergi antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dalam menjaga stabilitas harga serta ketersediaan kebutuhan pangan pokok, khususnya dalam menghadapi dinamika inflasi di tahun 2026.

Dalam rakor ini dibahas antara lain perkembangan inflasi terkini per desember 2025 menurut wilayah, kabupaten/kota tertinggi dan inflasi terendah, indeks perkembangan harga M2 Januari 2026, Perubahan IPH menurut Produksi, kondisi pasokan dan distribusi bahan pangan pokok, serta langkah-langkah konkret yang telah dan akan dilakukan oleh Pemerintah Daerah dalam mendukung pengendalian inflasi secara berkelanjutan. Evaluasi dilakukan secara komprehensif dengan melihat data kebutuhan pangan pokok dari bulan ke bulan.

Bacaan Lainnya

disampaikan melalui kemendagri pemerintah daerah kabupaten kota bahwa Mendekati dibulan Ramadhan tahun 2026 ini selama 3 tahun kebelakang untuk membaca mengadakan rapat untuk mengetahui jenis pangan apa yang mengalami kenaikan.

Penguatan koordinasi lintas sektor, pemantauan harga dan stok pangan, serta pelaksanaan program-program yang berorientasi pada stabilisasi pasokan dan harga di tingkat masyarakat.

Melalui rakor ini, diharapkan seluruh Pemerintah Daerah, termasuk Kota Prabumulih, dapat semakin responsif dan adaptif dalam menjaga ketahanan pangan serta mengendalikan inflasi demi menjaga daya beli dan kesejahteraan masyarakat.

Pos terkait