KABUPATEN TANGERANG, SUARAPANCASILA.ID – Zulkarnain berniat maju dengan jalur Perseorangan atau Independen dalam kontestasi pemilihan Bupati Kabupaten Tangerang 2024- 2029.
“Saya ditugaskan para anggota MPC Pemuda Pancasila untuk mewujudkan seluruh harapan masyarakat dalam hal menuntaskan pengangguran agar kebijakan Pemda dapat berpihak kepada ekonomi kerakyatan lebih maju lagi,”tutur Zulkarnain Sabtu 4 Mei 2024.
“Menjelang pendaftaran ke KPU Kabupaten Tangerang. Saya minta restu dan dukungan kepada Prof. DR.Jimly Asshiddiqie. berasal dari wilayah Sumatera Selatan, Diketahui Beliau tokoh Nasional Ketua Mahkamah Konstitusi pertama di Indonesia pada tahun 2003-2008,” ungkap Zulkarnain usai bertemu tokoh Nasional tersebut.
Zulkarnain merasa bersyukur menerima banyak dukungan warga, Ormas, KADIN, kalangan perempuan, komunitas budaya, komunitas masyarakat. para tokoh agama, akademisi Nasional.
“Alhamdulillah sudah dapat restu dari tokoh agama dan Akademisi, tokoh Nasional dan banyak dukungan dari kaum Milineal Z karena itu pada masa pilkada anak muda akan terdepan menyuarakan perubahan,”tutur Zulkarnain.
Di sisi lain, ia mengaku persiapan dokumen persyaratan KTP dari warga pendukung di wilayah Kabupaten tangerang jumlahnya sudah lebih dari cukup untuk maju jalur Perseorangan untuk itu ia siap menjalani tugas khusus dari MPW Bantan dan MPC Ormas Pemuda Pancasila Kabupaten di Pilkada Serentak 2024.
“Saya ditugaskan para anggota MPC Pemuda Pancasila dan KADIN Kabupaten Tangerang maju jalur Perseorangan , maka dukungan dari semua pihak Ini, tanda awal perjuangan kita untuk mari bersama – sama melakukan azas perubahan lebih baik lagi, semua akan berkontribusi atau bergerak dalam Visi dan Misi dalam memenangkan Pilkada,” ucap nya. (*)