PRABUMULIH (SUMSEL), SUARAPANCASILA.ID – Wali Kota Prabumulih yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Prabumulih, H. Elman, S.T., M.M, menghadiri Perayaan Natal Badan Kerjasama Gereja (BKSG) Kota Prabumulih dengan tema “Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga”, (10/1/2026).
Dalam sambutannya, Sekda H. Elman menegaskan bahwa Pemerintah Kota Prabumulih berkomitmen menjunjung tinggi nilai toleransi dan tidak membeda-bedakan agama. Pemerintah, kata dia, akan selalu hadir dan memberikan dukungan dalam setiap perayaan hari besar keagamaan sebagai wujud nyata menjaga kerukunan dan persatuan di tengah masyarakat.
“Pemerintah Kota Prabumulih hadir untuk seluruh umat beragama tanpa terkecuali. Kebersamaan dan toleransi adalah kekuatan kita dalam membangun kota yang harmonis,” ujar Sekda.
Kegiatan perayaan Natal ini turut dihadiri oleh perwakilan Kesbangpol, Kementerian Agama, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), serta perwakilan dari umat beragama Hindu, sebagai simbol kuatnya persatuan dan toleransi antarumat beragama di Kota Prabumulih.










