KABUPATEN BEKASI( JABAR) ,SUARA PANCASILA.ID-Pada hari Rabu, tanggal 6 November 2024.Pemerintah Kabupaten Bekasi mengumumkan hasil seleksi administrasi calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024.
Berdasarkan data yang dirilis, sebanyak 9.532 pelamar dinyatakan lulus tahapan administrasi, sementara 23 pelamar dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS).
“Dari total pelamar PPPK sebanyak 9.580 orang. Mereka yang telah berstatus ada submit 9.555 orang. Sebanyak 23 orang tidak memenuhi syarat dan tidak lulus administrasi,” kata Sekretaris Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bekasi Bennie Yulianto.
Bagi 9.532 pelamar yang berhasil lulus seleksi administrasi, kabar ini tentunya menjadi kabar yang menggembirakan.Mereka telah melewati pemeriksaan dokumen yang ketat dan memenuhi kriteria sesuai persyaratan.
Proses seleksi administrasi ini adalah langkah awal yang sangat penting sebelum memasuki tahapan seleksi kompetensi yang lebih menentukan.
Pemerintah Kabupaten Bekasi pada seleksi pengadaan PPPK tahun ini membuka 10.099 formasi yang terdiri atas tenaga pendidikan atau guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.
Sebagian pendaftar pada penerimaan ini sebagian besar diisi oleh tenaga harian lepas (THL) yang sudah dimasukkan dalam database Badan Kepegawaian Negara (BKN).Namun, yang menarik perhatian adalah bahwa sekitar 567 formasi yang dibuka di Kabupaten Bekasi diperkirakan kosong.
Menurut Benny, hal itu diakibatkan banyak THL yang sudah tidak aktif lagi meskipun terdaftar dalam database.Sementara 23 pelamar yang dinyatakan tidak memenuhi syarat sudah tidak bekerja lagi di linkungan Pemkab Bekasi.
“Fokus kami pada penerimaan PPPK adalah yang aktif bekerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi. Semua yang aktif dan sudah submit telah lulus administrasi, sedangkan 23 pelamar yang tidak memenuhi syarat sudah tidak bekerja lagi,” pungkasnya.
Bagi pelamar yang dinyatakan TMS Pemkab Bekasi mempersilahkan untuk mengajukan sanggah sejak tanggal 2 sampai 4 November 2024, dan hasil sanggahan akan diumumkan tanggal 5 sampai 11 November 2024.
Bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi/memenuhi syarat (MS) untuk selanjutnya wajib mengikuti Seleksi Kompetensi menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) sesuai jadwal yang ditentukan oleh panitia.
Kartu peserta ujian seleksi CASN 2024 dapat diakses melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dan dicetak dengan printer tinta berwarna.
Untuk jadwal dan tempat pelaksanaan seleksi kompetensi dapat dilihat di laman resmi Pemkab Bekasi melalui https://bkpsdm.bekasikab.go.id.
Detail informasi waktu dan lokasi pelaksanaan Seleksi Kompetensi Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja dapat dilihat pada Kartu Peserta Ujian Seleksi CASN 2024 masing-masing peserta.