ROKANHILIR (RIAU), SUARAPANCASILA.ID – Ustadz Abdul Somad (UAS) perkenalkan Cagub Riau, Abdul Wahid kepada masyarakat Rantau Bais Rokan Hilir saat mengisi tabligh akbar, Kamis (15/8/24).
Dalam penyampaian ceramah agamanya, UAS mengangkat tema kemerdekaan.”Sebentar lagi kita akan memperingati hari kemerdekaan, untuk mengenang jasa para pahlawan, bapak ibu tidak boleh lupa, bahwa negara ini diwarisi oleh ulama, dulu berjuang merebut kemerdekaan,” jelas Ustadz kondang ini.
UAS juga mengatakan, salah satu cara kita mengenang jasa pahlawan, negeri ini harus dijaga dan dirawat.”Salah satu cara mensyukuri dan mengenang jasa ulama kita yang sudah berjuang, kita rawat negeri ini, pupuk kebersamaan, jangan sampai terpecah belah,” lanjut UAS.
Disela tausiyah agama UAS juga sempat mengenalkan Cagub Riau, Abdul Wahid.”Saya lupa menyapa, ini saya perkenalkan Anggota DPR RI Bapak Abdul Wahid, beliau calon Gubernur, mari kita doakan semoga jadi pemimpin yang amanah,” sapa UAS.Hadir juga pada kegiatan tersebut qori internasional Ustadz Hasibuan, calon Bupati Rokan Hilir H. Bistamam.