MELAWI (KALBAR), SUARAPANCASILA.ID – Wakil Ketua (Waka) I DPRD Hendegi Januardi Usfa Yursa menyampaikan ucapan selamat kepada Anggota DPRD Melawi terpilih Priode 2024 – 2029, serta sukses menyelenggarakan Pemilihan Umum (Pemilu) pada 14 Februari 2024 dan memastikan H. Dadi Sunarya Usfa Yursa Maju di Pilkada Melawi untuk Dua Periode.
Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Ketua DPRD Melawi Hendegi Januardi Usfa Yursa kepada awak media.
“Saya selaku Wakil Ketua I DPRD Melawi dan juga sebagai pengurus Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Melawi mengucapkan selamat terutama kepada masyarakat atas partisipasi yang tinggi dalam pemilu kemarin. Pemungutan suara ini merupakan bukti ketangguhan dan kekuatan komitmen masyarakat Melawi terhadap proses demokrasi serta lembaga-lembaga pemilihan umum, dan memastikan H. Dadi Sunarya Usfa Yursa Bupati Melawi Dua Periode” tegas Hendegi Januardi Usfa Yursa, Kamis (29/02/2024).
Hendegi Januardi Usfa Yursa, yang juga merupakan peraih suara terbanyak di daerah pemilihan (Dapil) 3 Melawi ini menyebutkan, DPD PAN Melawi meskipun masih menanti pengumuman resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait hasil resmi pemilu. Namun hasil rekapitulasi yang dilakukan DPD PAN Melawi sudah mendapatkan nama-nama peserta pemenang Pemilu 2024 yang duduk di DPRD Melawi Periode Tahun 2024 – 2029 terutama perolehan kursi Partai PAN.
“Kami berharap anggota terpilih dapat bekerja sama dengan Pemerintah untuk bersama mewujudkan yang bermanfaat bagi masyarakat termasuk mewujudkan Adil, Pantas, Hebat ,” ujarnya.
Lebih lanjut dirinya menyampaikan, berikut hasil rekapitulasi suara PAN di 11 kecamatan bersumber dari 4 Dapil.
– Dapil 1 meliputi Kecamatan Nanga Pinoh, Pinoh Utara dan Pinoh Selatan, meraih 4 kursi, atas nama;
1. Hj. Kartika Sari Astuti
2. Yermanto
3. Ana Karyani
4. Khairil ikhwan
– Dapil 2 meliputi Kecamatan Ella dan Menukung sukses meraih 2 kursi, atas nama;
1. M. Dolia Saipul Ramdani
2. Iswandi
– Dapil 3 meliputi Kecamatan Sokan, Tanah Pinoh, Tanah Pinoh Barat dan Sayan 4 kursi, masing-masing atas nama;
1. Hendegi Januardi Usfa Yursa
2. Idham Kholid
3. Hj.Tri Susanti
4. Roy Melki Sianipar
“Sedangkan untuk Dapil 4 meliputi Kecamatan Belimbing dan Belimbing Hulu meraih 1 kursi atas nama Tomi Fernando Kaunang,” pungkasnya.(*)










