JOMBANG, SUARAPANCASILA.ID- Unijoyo Champions ship adalah salah satu ajang kompetisi bergengsi pencak silat se-Jawa Timur. Kelas tanding yang dipertandingkan yaitu Seni tunggal dan solo kreatif.(26/12/23)
Kompetisi diadakan mulai hari Minggu 25 – 26 Desember 2023 di Universitas Trunojoyo Madura dengan beberapa kategori mulai dari usia dini sampai dewas umum.
Setia Hati (SH) Terate Cabang Jombang Pusat Madiun ikut berkompetisi mengirim beberapa atlit yang sudah terlatih dan berpengalaman.Mereka semua bersemangat ingin unjuk gigi menunjukan hasil latihan keras yang selama ini di jalani.
Tim Pegiat Prestasi SH Terate Cabang Jombang Kali ini mendapatkan hasil yang cukup memuaskan dengan membawa pulang beberapa medali diantaranya :
1. David khafa – A putra usia dini ( Perunggu )
2. Dewo segara – C putra remaja ( Emas )
3. Nayla izza – B putri remaja ( emas )
4. Erine amelia – C putri remaja ( emas )
5. Izzul akmal – F putra remaja ( emas )
6. M akbar – seni tunggal putra remaja ( emas )
7. Luqi sinta – B putri dewasa ( emas )
8. Fandicha tegar – C putra dewasa ( perunggu )
9. Tri wisnu – B putra dewasa ( emas )
10. Rohmad ridwan – seni tunggal putra dewasa ( Perunggu )
Mas Darojat serta Mas Iwan ( Oblo ) selaku tim pelatih merasa cukup puas dengan hasil yang di peroleh tidak sia – sia.
“Latihan dan kerja keras atlit SH terate Cabang Jombang sangat bersemangat, para atlit bersungguh-sungguh berlatih ingin meraih prestasi”, ujarnya Mas Darojat
Selama ini para atlit sangat tekun walaupun dengan keterbatasan peralatan dalam berlatih, pihaknya selalu support berikan dukungan penuh, agar para atlit tidak bosan.
Lebih lanjut, Mas Darojat menyampaikan terima kasih kepada semua tim yang terlibat di ajang kompetisi Unijoyo Champions Shif kali ini. Juga terima kasih do’ a dan dukungannya kepada seluruh keluarga besar SH Terate Cabang Jombang Pusat Madiun.Pungkasnya
“SH Terate Cabang Jombang Pusat Madiun… Pasti Bisa” !!(*)
cepat & akurat